Kamis, 06 Mei 2010


Tips Menciptakan Suasana Rumah Aman Bagi Anak

1. Simpan benda-benda tajam atau berbahaya dari jangkauan anak.

2. periksa agar tidak ada kabel-kebel listrik dan perlatan elektronik yang terbuka/terkelupas atau putus.

3. Bila mungkin, buat lah stop kontak di tempat yang tinggi atau beri pengaman pada stop kontak listrik supaya anak tidak bisa menusukan jarinya.

4. Simpan obat-obatan, zat kimia seperti pembersih lantai, insektisida, peraltan madi dari jangkauan anak-anak.

5. Jika ada tangga, sebaiknya diberi pintu agar anak tidak dapat naik-turun sendiri.

6. Usahakan perabotan dalam rumah tidak bersudut tajam dan mudah pecah. Hindari penggunaan taplak dan meletakkan benda-benda di atas meja supaya tidak ditarik anak.

7. Periksa agar perabotan dapur tetap berfungsi baik dan tidak bocor, seperti kompor, tabung gas. Jauhkan peralatan dapur yang berisi air atau minyak panas dari jangkauan anak.

8. Jaga jangan sampai lantai licin atau air tergenang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar